Wednesday, September 17, 2014

Perbandingan Suzuki Ertiga Vs Honda Mobilio

Kedua mobil ini berada pada kelas low MPV dengan harga pada kisaran 150 -200 jt an. Baik suzuki ertiga maupun honda mobilio sudah mulai dapat mendapat tempat dihati masyarakat indonesia dengan penjualannya yang mulai menyerang sang pemimpin pasar yaitu Toyota avanza. Kedua mobil ini tingkat penjualannya mengalami peningkatan yang cukup baik. Kedua mobil ini baik suzuki ertiga maupun honda mobilio memiliki kekunggulan dan kekurangan masing masing yang akan kita bahas lebih lanjut.

 Suzuki Ertiga
Pertama akan kita compare masalah fitur kedua mobil ini. Sebenarnya fitur antara honda mobilio dengan suzuki ertiga hampir bisa dikatakan seimbang meski jika diamati secara detil akan ada plus minusnya. Dikelas yang sama keduannya sama sama telah dilengkapi dengan dual airbag untuk keselamatan saat berkendara dengan fitur ini akan meminimalisir benturan pengendara terhadap benda keras didepannya saat terjadi kecelakaan, Sistem pengereman kedua mobil ini juga sudah mengaplikasikan sistem ABS dengan fitur ini titik pengeraman dan kestabilan saat mengerem akan semakin baik, baik mobilio dan ertiga sama sama dilengkapi dengan AC dobel bower untuk kenyamanan saat didalam mobil. Pada ertiga ternyata ada kelebihan fiturnya yaitu terdapat switch audio yang terdapat di setir pengemudi sehingga driver dapat dengan mudah mengatur dengan mudah audio tanpa harus perlu repot repot atau terhalang konsentrasi saat mengemudi. Tetapi di mobilio ternyata juga memiliki kelebihan yaitu sudah monitor yang dapat terintegrasi dengan camera belakang dengan fitur ini membantu anda saat parkir.
Honda Mobilio

Kedua kita akan membahas design dan style dari honda mobilio dan suzuki ertiga. Soal design sebenarnya tiap orang memiliki selera sendiri sendiri namun disini kita akan mendeskripsikan bentuk dari kedua mobil ini. Untuk eksterior banyak orang berpendapat mobilio memiliki design yang lebih ciamik, bodinya memiliki design garis garis tajam yang dinamis khas mobil honda. Design honda mobilio pada lampu belakang dan kaca belakang didesign melekuk dan menyambung pada kaca bagian belakang dan bagasi membuat penampakannya semakin sporty dan keren mirip mirip dengan baby odissey. Untuk ekterior suzuki ertiga terlihat biasa saja seperti umumnya mobil low MPV. Sedangkan suzuki ertiga memiliki keunggulan pada sektor interior yang terlihat lebih mewah dan bahan yang lebih nyaman. Sedangkan untuk Honda mobilio interiornya terlihat biasa biasa saja lebih mirip sama honda brio.
Dashboard Suzuki Ertiga

Sekarang akan kita bandingkan performa antara honda mobilio dan suzuki ertiga berdasarkan tes uji yang dilakukan oleh majalah otomotif edisi 44 dimana dilakukan comparasi performa pada kedua mobil ini. Honda mobilio memiliki kapasitas mesin 1500 cc SOHC, dengan teknologi I-VTEC, drive by wire. Sedangkan suzuki ertiga menggunakan mesin berkapasitas 1400 cc DOHC dengan teknologi VVT, Tes yang dilakukan dengan menggunakan Suzuki ertiga tipe GX dengan sistem transmisi outomatic di bandingkan dengan Honda Mobilio tipe E prestige dengan sistem transmisi sama sama automatic. Meski honda mobilio mesinnya masih menggunakan sistem SOHC namun ternya tidak kalah dengan suzuki ertiga yang sudah mengaplikasikan sistem DOHC ini mungkin terbantu oleh kapasitas mesin mobilio yang lebih besar yaitu 1500 cc sedangakan ertiga hanya 1400 cc. Saat pengetesan dari kecepatan 0-100 KM/jam honda mobilio lebih cepat 0,2 detik dari suzuki ertiga untuk mencapai kecepatan dari 0-100 KM/jam. Honda mobilio hanya membutuhkan waktu 14,9 detik sedangkan suzuki ertiga membutuhkan waktu 15,1 detik untuk mencapai 100 KM/jam. Untuk pengetesan selanjutnya untuk mencapai jarak 402 meter ternyata mobilio lagi lagi unggul 0.3 detik dari ertiga. Honda mobilio hanya membutuhkan waktu 19,5 detik sedangkan suzuki ertiga membutuhkan waktu 19,8 detik untuk mencapai jarak 402 meter. Dari  refrensi pengetesan tadi bisa disimpulkan honda mobilio performannya lebih nampol dari pada suzuki ertiga meski sudah DOHC. Lagi lagi DOHC tidak selamannya menang lawan SOHC banyak faktor yang mempengaruhi termasuk kubikasi mesin dan teknologi.
Dashboard Honda Mobilio

Untuk konsumsi bahan bakar kedua mobil ini lagi lagi kita mengambil refrensi dari tes yang dilakukan oleh majalah otomotif  ternyata kedua mobil ini baik suzuki ertiga maupun honda mobilio memiliki konsumsi BBM yang selisihnya tipis. Untuk konsumsi BBM dalam kota ternyata honda mobilio lebih irit dari suzuki ertiga dengan selisih 0,4 km perliternya. Untuk dalam kota honda mobilio satu liter dapat menempuh jarak 12,8 Kilometer sedangkan untuk suzuki ertiga hanya mampu menempuh jarak 12,4 kilometer. Ternyata mobilio yang kubikasi mesinnya lebih besar tidak berarti lebih boros dari suzuki ertiga yang kapasitas mesinnya lebih kecil. Untuk perjalanan luar kota yang banyak memakai RPM tinggi ternyata teknologi DOHC lebih membantu ini namun soal irit mungkin mesin SOHC lebih bisa diandalkan pada kecepatan konstan 100 Km/jam honda mobilio dapat menempuh jarak 20,5 KM untuk satu liter bahan bakar. Sedangkan suzuki ertiga hanya mampu menempuh jarak 19 KM saja.
Honda Mobilio tampak samping

Selanjutnya kita akan membahas kabin, akomodasi dan kenyamanan. Untuk kabin suzuki ertiga lebih mempunyai keunggulan, terasa lebih panjang jika bangku dilipat semua sampai baris kedua, hal ini disebabkan karena cara melipat kursi pada baris ketiga pada ertiga bisa sejajar. Sedangkan Honda mobilio mempunyai keunggulan pada kabin yang lebih lebar dan tinggi. jika semua kursi diduduki sampai 7 orang pun mobilio terasa lebih lega. Luas bagasi mobilio pun terlihat lebih luas dari ertiga. Untuk membuka kursi pada baris kedua pada mobilio pun lebih mudah karena hanya membutuhkan satu kali sentuhan saja kursi baris kedua sudah dapat terbuka. 

Selanjutnya kita lanjutkan pada sisi harga kedua mobil ini. Untuk tipe yang sama atau sejenis ternyata honda mobilio lebih murah dari suzuki ertiga. Contoh misalnya honda mobilio tipe E CVT yang hanya dibandrol 189,5 juta sedangkan suzuki ertiga tipe GX double blower automatic dibandrol dengan harga Rp 192,4 juta, keduanya tipe automatic. 

Untuk perbandingan after service baik honda mobilio maupun suzuki ertiga sama sama mendapatkan service gratis sampai dengan 20.000 KM. Ini sangat jauh jika dibandingkan dengan toyota avanza yang berani memberikan service gratis hingga 50.000 KM. Namun per april 2014 suzuki berani memperpanjang service gratisnya hingga 50.000 KM. Untuk bengkel resmi baik suzuki maupun honda sepertinya memiliki jaringan yang hampir sama dari data internal suzuki memiliki jumlah bengkel resmi sebanyak 136 bengkel resmi diseluruh tanah air dan honda memiliki bengkel resmi sejumlah 100 buah.

Untuk harga spartpart publik sudah mengetahui bahwa umumnya spartpart mobil honda lebih mahal jika dibandingkan dengan toyota, dan suzuki ataupun mobil merk asal jepang lainnya. 

Untuk harga jual kembali biasanya ini dipengaruhi oleh kekuatan brand dari mobil tersebut dan juga tingkat penjualan jenis mobil tersebut. Untuk brand image dari survey lembaga marketer untuk kelas low MPV brand toyota avanza masih mendominasi disusul oleh brand honda dengan mobilionya. Sedangkan suzuki ertiga menempati posisi ketiga disegmen ini. Untuk harga jual selain brand image tentu saja kondisi mobil dan selera pembeli ditiap daerah berbeda beda.

Itulah sobat blogger mungkin anda ingin berencana meminang honda mobilio ataupun suzuki ertiga dapat dijadikan refrensi. Pada intinya tidak ada gading yang retak keduanya ada kelebihan dan kekurangannya masing masing.
 

2 comments:

  1. saya juga melakukan pengetesan untuk mobil saya terios 2007 dengan metode full to full hasilnya 15 KM/l
    https://armadhanijati.wordpress.com/2015/01/19/konsumsi-bahan-bakar-terios/

    ReplyDelete
  2. Informasi bagus di sini, saya ingin berbagi dengan Anda semua pengalaman saya mencoba mendapatkan pinjaman untuk memperluas Bisnis Pakaian saya di Malaysia. Sangat sulit pada bisnis saya turun karena penyakit kecil saya waktu singkat maka ketika saya sembuh saya membutuhkan dana untuk mengaturnya lagi bagi saya untuk memulai jadi saya bertemu Mr Benjamin seorang petugas konsultan pinjaman di Le_Meridian Funding Service. Dia bertanya saya tentang proyek bisnis saya dan saya katakan kepadanya saya sudah memiliki One dan saya hanya perlu pinjaman 200.000,00 USD dia memberi saya formulir untuk diisi dan saya juga dia bertanya kepada saya tentang ID Valid saya dalam beberapa hari. Mereka melakukan transfer dan pinjaman saya diberikan . Saya benar-benar ingin menghargai upaya di sana juga mencoba untuk memberikan ini kepada siapa pun yang mencari pinjaman bisnis atau masalah keuangan lainnya untuk Menghubungi Layanan Pendanaan Le_Meridian Di Email: lfdsloans@lemeridianfds.com / lfdsloans@outlook.com. Ia juga tersedia di WhatsApp Contact: +1 -9893943740.

    ReplyDelete